Thursday, December 6, 2012

Buzzer Beat (2009)


Buzzer Beat (2009)






Still, I wanna watch more and more Yamapi's dorama #shy. Then, the choice is Buzzer Beat. Tapi karena takut nggak enak, jadi coba episode awal aja dulu. Eh... ternyata selain Yamapi tetap kawai (walau rambutnya lagi-lagi aku kurang suka), ceritanya juga asik. Romance sport, bokk.. Kwokwokwok..



Kirain awalnya lebih banyak nyeritain soal basketnya, ternyata banyakan romance-nya. Tapi aku sukaaa... Yang ini kurasa agak beda sama dorama bergenre romance lainnya yang pernah ku tonton. Padahal Prodai, jauh lebih romance, loh genrenya dari pada ini, tapi aku lebih suka Buzzer Beat.


Ceritanya ini tentang Kamiya Naoki (Yamapi), seorang pemain basket professional yang dikarenakan tubuhnya lebih pendek dari pemain basket lainnya di timnya JC ARCS dan cenderung susah melawan tekanan yang dialamatkan padanya, membuat dia jadi sulit untuk menunjukkan skil bagusnya. 



Naoki punya kekasih bernama Nanami Natsuki (Aibu Saki) yang juga bekerja di JC ARCS dan menjadi ketua cheerleader. Naoki dan Natsuki berencana untuk menikah jika JC ARCS menang di pertandingan yang akan mereka hadapi. 


Suatu hari, handphone Naoki ketinggalan di bus dan dua orang cewek jurusan musik, Shirakawa Riko (Kitagawa Keiko) dan Ebina Mai (Kanjiya Shihori) menemukan handphone Naoki. Mereka pun mengembalikan handphone itu via pelatih Naoki, Kawasaki Tomoya (Ito Hideaki). Kawasaki ternyata jatuh cinta pada pandangan pertama pada Riko. Olala..


Riko yang bercita-cita menjadi pemain biola professional ini sering berlatih bermain biola di halaman belakang apartemennya. Ternyata tempat itu juga menjadi tempat latihan Naoki latihan basket. Dari situlah mereka bertemu dan menjadi teman. Mereka berdua berjanji akan saling mensupport satu sama lain untuk mencapai impian mereka masing-masing. So sweet..
 
  

Ahh... banyak yang ku suka dari dorama ini! Pemainnya, ceritanya, musiknya, adegan-adegannya banyak yang memorable dan menghanyutkan jiwa khayalku (ya ampun bahasanya lebay amat kwokwokwok). Dan romantismenya itu, loh.. aku sukaaa.... pokoknya sukaaa... Dan pengen ngalamin sendiri romantisme kayak gitu #shy. 





Chemistry Yamapi dan Keiko kuat banget di sini. Ternyata gara-gara ini mereka pacaran. Sayang, udah putus sekarang. Padahal aku setuju, kok kalo Yamapi jadian sama Keiko.#angelsmile


Karakter Yamapi sebagai Naoki, bisa dikatakan setengah karakter Kurosaki ditambah sedikit karakter Akira (apaan coba?!). Naoki itu karakternya cukup cool tapi agak naif. Trus dia juga tipikal a good man alias pria baik-baik dan nggak neko-neko. Sedangkan Keiko yang aku malah kenal duluan lewat perannya di film Paradise Kiss, awalnya sempat ragu sama aktingnya, tapi di sini dia mainnya bagus. Dia membawakan karakter Riko dengan sangat baik. Seolah-olah Riko = Keiko. Trus, dia juga cantik banget disini, kayak aku hihhiihi.. #ditabokpakekursi



Trus ada Aibu Saki yang jadi Natsuki yang sumpah bitchy banget di sini. Pengen nampar mukanya pake panci (loh?!). Hahay.. Ku akui aktingnya memang mantap. Ditambah wajahnya memang mendukung jadi cewek nakal gitu, LOL. Tapi Saki cukup manis di sini dan bisa bersaing ketat dengan Keiko untuk mendapatkan... satu buah payung...(apaan, sih!).


 


Tapi aku paling suka, tuh Mai yang dimainkan oleh Kanjiya Shihori. Segala ketidaksukaanku pada Shihori waktu perannya di Love Shuffle, berubah total ketika dia jadi Mai. Karakter Mai itu agak cerewet terutama soal kebersihan dan kecantikan, care, gaya ngomongnya yang ceplas ceplos dan cepat, jadi mirip sama aku, hihihi.. #ditabokpakepanci. Dia juga pemain flute yang handal. Nggak sia-sia aktingnya Shihori yang mantap itu membuahkan hasil dan dia dinobatkan sebagai Best Supporting Actress



Selain itu para karakter pendukung lainnya, juga bermain bagus seperti tim JC ARCS atau keluarga Naoki. Dan aku suka dengan para pemain pendukungnya. Karena tanpa mereka, jelas suatu dorama nggak akan bisa hidup. Cieee....


Mizobata Junpei yang jadi teman dekat Naoki, Hatano Shuji karakternya sangat sangat lugu. Kalo ngeliatnya jadi kasian, terutama kalo omongannya udah dipatahkan sama Mai. Agak mirip dikit sama perannya di Hana Kimi. Dan beda banget dengan karakter coolnya waktu jadi Shinichi Kudo. 


Trus ada Nagai Masaru yang jadi kapten JC ARCS, Utsunomiya Toru. Perannya cukup membawa angin segar juga terutama di episode-episode akhir. Nggak nyangka ternyata dia yang tadinya disangka..tittt...ternyata... ah.. tonton aja, deh! Hohoho...


Aoki Munetaka yang jadi Moriguchi Shuto, biar perannya nggak begitu banyak tapi cukup menghidupkan suasana terutama dengan gayanya yang nyantai tapi pasti itu. Apalagi kalo udah istri dan anaknya datang melihat dia bertanding, jadi seru liatnya. Dan nggak ketinggalan si pelatih, Kawasaki Tomoya yang diperankan oleh Ito Hideaki yang karakternya so pasti dewasa tapi sedikit agak nyebelin di pertengahan episode. Tapi akhirnya aku malah jadi kasian sama dia. Kenapa dia harus menerima nasib seperti itu, hikss...


Satu-satunya yang nyebelin di JC ARCS adalah pemain transferan, Yoyogi Ren yang songong banget sifatnya. Kaneko Nobuaki sama mantapnya kayak Aibu Saki memerankan karakter nyebelin. Trus wajahnya pun sangat mendukung menjadi penjahat, LOL. Ternyata dia pernah main di Crows Zero II. Pantesan agak-agak familiar gitu wajahnya. Dia juga drummer band RIZE. Mungkin nanti aku mau nyoba dengerin, ah band itu. #gaya




Dari keluarga Kamiya Naoki, aku sukanya karakter mamanya. Pokoknya suka aja. Tipikal ibu masa kini, gaul, cerdas, independen dan pintar menempatkan posisinya. Cuma sayangnya, mungkin saking independen atau apalah, malah cerai. Sedangkan karakter adik dan kakak Naoki biasa aja, sih tapi chemistry antar pemainnya cukup bagus sebagai satu keluarga. Naoki jadi anak cowok satu-satunya di keluarganya. Pantas aja punya sifat yang pengasih lagi penyayang gitu, a good man-lah pokoknya. Tapi memang, sih tipikal lelaki kayak gitu agak membosankan. Jadi sebenarnya, nggak bisa juga disalahkan kenapa pacar Naoki bisa bosan setengah mati gitu.


Biarpun lebih banyak sisi romance-nya, tapi sportnya juga dikasi porsi yang cukup, kok! Aku yang nggak tau apa-apa soal basket ini, sedikit banyak jadi tau gara-gara nonton ini. Trus menurutku teknik pengambilan gambarnya ketika pertandingan basket itu keren, loh! Dibuat persis kayak kita lagi nonton siaran live pertandingan basket di tivi. Ternyata di Jepang, basket juga nggak begitu terkenal dan jarang disiarkan live di tivi. Nggak beda juga sama disini ternyata.


Buzzer Beat ternyata dinobatkan sebagai Best Drama di 62nd Television Drama Academy Awards. Dan aku setuju. Soalnya selesai nonton satu episode, pasti mau nyambung lagi sampe tamat. Itu kan artinya ceritanya bagus dan bikin penasaran. Biarpun banyak haters Yamapi (hikss..), tapi masa bodoh, ah yang penting ceritanya seru. Syalalalala...


Aku suka banget sama tulisan "Love makes me strong" yang ada di tempat latihan Riko dan Naoki. Kata-katanya dalammm....


Trus kalo udah scene Riko dan Mai di rumah, mengingatkanku pada masa-masa aku dulu ngekos. Kelakuannya persis, deh! Apalagi aku punya teman yang sifatnya mirip Riko. Di luar terlihat cantik dan rapi tapi aslinya slebor dan suka bikin berantakan. Ah.. jadi kangen masa-masa itu!





Banyak banget pokoknya scene-scene yang aku di Buzzer Beat ini. Terutama scene Yamapi dan Keiko, kyaaaaa... Gomen nee jadi spoiler alert!


 


 

Opening lagunya yang berjudul Ichibutozenbu yang dibawakan oleh B'z bikin aku tergila-gila, sampe-sampe ku jadikan ringtone HP-ku untuk sebulan lebih. (Biasanya kalo ringtone HP gitu aku cepat bosan, seminggu udah ganti). Padahal awalnya biasa aja, tapi lama-lama malah terdengar enak. Biasanya kalo aku nonton dorama itu, giliran lagu openingnya diputar, biasanya aku skip, tapi ini nggak. Temanku yang kuracuni dorama ini juga suka sama cerita dan lagunya. Pantesan aja jadi menang Best Theme Song.



Yang nggak ku suka itu cuma gaya berpakaiannya Naoki. Entah kenapa agak aneh terlihat di mataku. Maksudnya nggak cocok gitu kayaknya menurutku. Atau emang seleraku yang rendah? T__T




 






Buat yang nggak tau atau penasaran apa, sih arti Buzzer Beat itu, nih ada penjelasan dari Kawasaki-san.







***

Details

  • Title: ブザー・ビート
  • Title (English): Buzzer Beat
  • Tagline: 崖っぷちのヒーロー / Gakeppuchi no Hero
  • Format: Renzoku
  • Genre: Romance, sports
  • Episodes: 11
  • Viewership rating: 14.3 (Kanto)
  • Broadcast network: Fuji TV
  • Broadcast period: 2009-Jul-13 to 2009-Sep-21
  • Air time: Monday 21:00
  • Theme song: Ichibutozenbu by B'z

Casts

JC ARCS

Players

  • Yamashita Tomohisa as Kamiya Naoki (SG)
  • Mizobata Junpei as Hatano Shuji (SG/G)
  • Kaneko Nobuaki as Yoyogi Ren (F/SG)
  • Aoki Munetaka as Moriguchi Shuto (PF/C)
  • Nagai Masaru as Utsunomiya Toru (team captain/PG) 

Management

  • Ogi Shigemitsu as Ashikaga Kunimitsu (company director)
  • Ito Hideaki as Kawasaki Tomoya (head coach)
  • Maekawa Yasuyuki as Mishima Yusuke (retired player/temporary assistant coach)
  • Kanada Satoshi as Kasukabe Yoshio (team manager)
  • Kawashima Akiyoshi as Matsuyama Ryosuke (trainer)

Cheerleading Squad

  • Aibu Saki as Nanami Natsuki
  • Komatsu Ayaka as Kanazawa Shion

Music Students

  • Kitagawa Keiko as Shirakawa Riko (violin)
  • Kanjiya Shihori as Ebina Mai (flute)

Kamiya Family

  • Maya Miki as Kamiya Makiko
  • Oomasa Aya as Kamiya Yuri
  • Chisun as Komaki Yukino (ep3-5,11)

Episode Titles 
  • Ep. 01: The Power of Love Makes People Stronger!!
    A Hero on the Brink of Activation!! First Quarter Special Program  
  • Ep. 02: The Summer of Love Begins!! 
  • Ep. 03: A Secret Between Two People 
  • Ep. 04: A Shocking Evening 
  • Ep. 05: Your Tears 
  • Ep. 06: Promise 
  • Ep. 07: An Extra Fifteen Minute Special!! ... I Won't Part From You 
  • Ep. 08: Please Don't Go 
  • Ep. 09: A Torn Bond 
  • Ep. 10: Final Chapter ~ Goodbye
  • Ep. 11: Last Quarter Seventy-Five Minute Expanded Conclusive Special!! Departure

Recognitions

  • 62nd Television Drama Academy Awards: Best Drama
  • 62nd Television Drama Academy Awards: Best Scriptwriter - Omori Mika
  • 62nd Television Drama Academy Awards: Best Theme song
  • 13th Nikkan Sports Drama Grand Prix (Summer 2009): Best Drama
  • 13th Nikkan Sports Drama Grand Prix (Summer 2009): Best Actor - Yamashita Tomohisa
  • 13th Nikkan Sports Drama Grand Prix (Summer 2009): Best Actress - Kitagawa Keiko
  • 13th Nikkan Sports Drama Grand Prix (Summer 2009): Best Supporting Actress - Kanjiya Shihori


***source: DramaWiki









3 comments:

  1. scene ter the best ever, pas shirakawa dateng ke tempat latihan naoki, pas denger naoki nangis. kerreeeeeeeen abis.

    ReplyDelete
  2. Keren nih dorama .. gk jenuh" di putar ..
    cerita sama pemerannya bagus banget ..

    gara-gara ni dorama jadi kena Attack'ny Keiko dah ,...

    ReplyDelete
  3. maksih infonya sangat membantu!!! arigatooooooooooooooooooooooo

    ReplyDelete